
Liga Italia
Gol Matias Vecino selamatkan Lazio dari kekalahan kontra Juventus
- Minggu, 11 Mei 2025 03:21 WIB
- waktu baca 2 menit

Jakarta (ANTARA) – Gol larut Matias Vecino menyelamatkan Lazio dari kekalahan kontra Juventus seusai laga berakhir dengan skor 1-1 pada pekan ke-36 Liga Italia di Stadion Olimpico, Roma, Minggu dini hari WIB.
Pada pertandingan ini, Vecino mampu mencetak gol untuk Lazio ketika waktu tambahan babak kedua, setelah sebelumnya Juventus dapat unggul melalui Randal Kolo Muani, demikian catatan Serie A.
Hasil imbang ini membuat Lazio naik ke peringkat kelima klasemen sementara Liga Italia dengan 64 poin dari 36 pertandingan, memiliki poin sama dengan Juventus di posisi pertama.
Baca juga: Juventus gagal kembali ke empat besar seusai takluk dari Parma 0-1
Meskipun begitu, posisi Juventus dan Lazio berpotensi disalip oleh AS Roma andai Giallorossi dapat mengalahkan Atalanta pada pekan ke-36, Selasa dini hari WIB mendatang.
Secara statistik Lazio unggul atas Juventus pada pertandingan ini dengan 58 persen penguasaan bola dan melepaskan 19 tendangan yang enam di antaranya tepat sasaran.
Lazio memperagakan permainan menyerang terlebih dahulu dan sempat memberikan ancaman melalui tendangan Fisayo Dele-Bashiru , namun dapat digagalkan kiper Juve Michele Di Gregorio.
Meski sempat ditekan oleh Lazio, Juve dapat unggul terlebih dahulu pada menit 51 melalui gol yang dicetak oleh Randal Kolo Muani setelah menerima umpan Weston McKennie sehingga skor berubah menjadi 1-0.
Baca juga: Lazio naik ke zona Liga Champions usai menang tipis 1-0 atas Empoli
Sudah unggul satu gol, Juve harus bermain dengan 10 orang sejak menit 60 karena Pierre Kalulu diganjar kartu merah langsung oleh wasit karena melakukan pelanggaran keras kepada Valentin Castellanos.
Keunggulan jumlah pemain ini dapat dimanfaatkan oleh Lazio dengan lebih sering menekan lini pertahanan Juve, akan tetapi gol penyamakan kedudukan baru lahir ketika laga memasuki waktu tambahan babak kedua.
Matias Vecino berhasil membobol gawang dari Juve pada menit 90+6 setelah menjangkau bola rebound di dalam kotak penalti sehingga skor berubah menjadi sama kuat kembali 1-1. Skor tersebut bertahan hingga pertandingan selesai.
It ends all square in Rome ????#LazioJuve pic.twitter.com/TeUDMgD5lr
— Lega Serie A (@SerieA_EN) May 10, 2025
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2025
Komentar
Berita Terkait
Sarri akui Lazio sempat kehilangan fokus ketika tekuk Feyenoord 4-2
- 9 September 2022
Inter kembali ke jalur kemenangan saat gulung Bologna 6-1
- 19 September 2021
Chelsea sepakati transfer Gelandang Inter Milan Matias Vecino
- 16 Februari 2020
Inter bawa pulang tiga poin dari markas Frosinone
- 15 April 2019
Inter Milan rekrut gelandang Uruguay Matias Vecino
- 2 Agustus 2017
Rekomendasi lain
Hukum menikahi janda dalam Islam
- 14 September 2024
Lirik lagu “Ditinggal Rabi” oleh NDX AKA
- 9 September 2024
Lirik lagu legendaris “Ayah” ciptaan Rinto Harahap
- 13 Agustus 2024
Bolehkah perempuan haid ziarah kubur? Simak penjelasannya
- 29 Agustus 2024
Tarif tol Jakarta-Bandung terbaru 2024
- 15 Agustus 2024
Cara bayar belanjaan Shopee dengan saldo GoPay
- 9 Agustus 2024
Daftar barang dan jasa yang bebas PPN 12 persen
- 14 Desember 2024