
Liga Jerman
Bayern Muenchen raih kemenangan 2-0 kontra Monchengladbach
- Minggu, 11 Mei 2025 03:34 WIB
- waktu baca 2 menit

Jakarta (ANTARA) – Bayern Muenchen meraih kemenangan dengan skor 2-0 kontra Monchengladbach ketika melakoni pekan ke-33 Liga Jerman di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Minggu dini hari WIB.
Pada pertandingan ini, kemenangan Bayern Muenchen atas Monchengladbach hadir berkat gol yang dicetak oleh Harry Kane dan Michael Olise, demikian catatan Bundesliga.
Kemenangan ini mengokohkan posisi Bayern Muenchen di peringkat pertama klasemen sementara Liga Jerman dengan 79 poin dari 33 pertandingan dan sudah memastikan gelar juara sejak pekan lalu.
Di sisi lain, Monchengladbach tertahan di peringkat kesembilan klasemen sementara Liga Jerman dengan 45 poin dari 33 pertandingan, aman dari degradasi dan sudah tak mungkin berlaga di kompetisi Eropa.
Baca juga: Mainz naik satu tingkat setelah hajar Monchengladbach 3-1
Secara statistik Bayern Muenchen lebih unggul dibanding Monchengladbach dengan 64 persen penguasaan bola dan melepaskan 24 tendangan yang sembilan di antaranya tepat sasaran.
Meskipun begitu, Monchengladbach menciptakan peluang terlebih dahulu melalui Stefan Lainer yang masih dapat diselamatkan oleh kiper Bayern Manuel Neuer.
Bayern mampu mendapatkan keunggulan terlebih dahulu pada menit ke-31 setelah umpan dari Michael Olise dapat dikonversikan menjadi gol melalui sundulan Harry Kane sehingga skor berubah menjadi 1-0.
Menjelang berakhirnya babak pertama, Monchengladbach sempat memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan lewat upaya Robin Hack, namun Neuer kembali kembali melakukan penyelamatan.
Baca juga: Muller samai rekor Giggs sebagai peraih gelar liga domestik terbanyak
Memasuki babak kedua, Monchengladbach kembali menciptakan peluang lewat tendangan sudut yang dilepaskan oleh Rocco Reitz yang masih dapat diselamatkan oleh Neuer.
Monchengladbach kembali memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan Tim Kleindienst yang berlari menyambut umpan lambung, namun kembali Neuer dapat melakukan penyelamatan gemilang.
Menjelang berakhirnya babak kedua, Bayern dapat menggandakan keunggulan menjadi 2-0 melalui gol Michael Olise setelah menerima umpan Leroy Sane ketika laga memasuki menit 90. Skor tersebut bertahan hingga pertandingan selesai.
This victory is for you, Thomas! ❤️#FCBBMG #FCBayern #MiaSanMia pic.twitter.com/Eystk2KXTD
— FC Bayern (@FCBayernEN) May 10, 2025
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2025
Komentar
Berita Terkait
RB Leipzig tunda pesta juara Bayern Muenchen
- 3 Mei 2025
Bayern Muenchen hajar Heidenheim empat gol tanpa balas
- 20 April 2025
Jadwal Liga Jerman: Heidenheim diuji Muenchen
- 18 April 2025
Rekomendasi lain
Hukum menikahi janda dalam Islam
- 14 September 2024
Lirik lagu “Ditinggal Rabi” oleh NDX AKA
- 9 September 2024
Lirik lagu legendaris “Ayah” ciptaan Rinto Harahap
- 13 Agustus 2024
Bolehkah perempuan haid ziarah kubur? Simak penjelasannya
- 29 Agustus 2024
Tarif tol Jakarta-Bandung terbaru 2024
- 15 Agustus 2024
Cara bayar belanjaan Shopee dengan saldo GoPay
- 9 Agustus 2024
Daftar barang dan jasa yang bebas PPN 12 persen
- 14 Desember 2024