INFO NASIONAL – Pemerintah Kota Pekanbaru menutup 2025 dengan sejumlah kebijakan yang langsung menyentuh kepentingan masyarakat, mulai dari penurunan signifikan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) hingga penerapan parkir gratis di ratusan gerai ritel modern.
Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menyatakan, PBB Kota Pekanbaru pada 2026 resmi diturunkan hingga 70 persen. Jika pada 2025 besaran PBB mencapai Rp1.522.426 dan sempat melonjak hampir 300 persen dibanding 2023, maka pada 2026 nilainya ditekan menjadi sekitar Rp408.588 per tahun.
Scroll ke bawah untuk melanjutkan membaca
“Pada 2026 ini, PBB kembali kami turunkan sebesar 70 persen. Jauh lebih ringan dibanding tahun lalu. Ini bentuk keberpihakan pemerintah kepada masyarakat,” kata Agung di Kompleks Perkantoran Tenayan Raya, Rabu, 31 Desember 2025.
Selain itu, Pemkot Pekanbaru juga menerapkan kebijakan parkir gratis di Indomaret dan Alfamart lewat penandatanganan nota kesepahaman. Lebih dari 200 gerai Indomaret akan memberlakukan parkir gratis mulai 1 Januari 2026, menyusul kesepakatan serupa dengan Alfamart sehari sebelumnya.
Agung menegaskan, seluruh dampak perubahan sistem parkir termasuk nasib juru parkir menjadi tanggung jawab pihak manajemen ritel. Indomaret, kata dia, akan merekrut juru parkir sesuai standar operasional perusahaan, sehingga kebijakan ini tidak menimbulkan pengangguran.
Bahkan, pihak Indomaret juga menyediakan area gratis di halaman toko bagi juru parkir maupun keluarganya yang ingin berjualan. Dengan demikian, mereka dapat beralih menjadi pelaku UMKM tanpa kehilangan sumber penghidupan. “MoU ini menandai perubahan pola pungutan dari retribusi menjadi pajak parkir. Kalau sebelumnya masyarakat masih dikenakan tarif, kini seluruhnya kami gratiskan.” (*)





