Kondisi 3 Jasad Sekeluarga di Jakut Saat Ditemukan: Mulut Berbusa

Jakarta

Tiga orang sekeluarga di Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, diduga tewas karena keracunan. Polisi menyebut ketiganya tewas dengan kondisi mulut berbusa.

“Dari pemeriksaan awal, dari kasatmata, keluar busa dari ketiga mayat tersebut,” kata Kanit Resmob Polres Metro Jakarta Utara Iptu Seno Adji Pradana, dilansir Antara, Jumat (2/1/2026).

Ketiga jasad tersebut merupakan satu keluarga, terdiri atas dua perempuan dan satu orang laki-laki.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Ketiga korban tersebut merupakan satu keluarga yang tinggal di sebuah kontrakan,” imbuh Seno.

Seno mengatakan ketiga jasad tersebut ditemukan di ruangan yang berbeda.

“Ada yang di kamar dan ada yang di ruang tamu,” ujarnya.

Diduga Keracunan

Anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Warakas, Zen, mengatakan ketiga korban tewas merupakan satu keluarga, terdiri dari ibu dan dua anaknya. Zen menyebut dua anak korban lainnya selamat.

“Dua ini tengah-tengah, cowok yang pulang kerja yang menemukan kondisi keluarganya, Dafi. Satu Sofie, syok,” ucap Zen di lokasi.

Dia mengatakan RT setempat menyebut korban diduga keracunan. Zen juga mengatakan korban selamat mengalami luka melepuh pada kulitnya.

“Pak RT teriak ada keracunan, minta tolong panggil ambulans,” jelasnya.

Dia mengatakan korban ibu merupakan single parent. Dia menyebut korban meninggal merupakan seorang ibu dan dua anaknya.

“(Korban meninggal) ibunya, anaknya perempuan, dan anak paling bungsu,” jelasnya.

Sebelumnya, tiga orang satu keluarga ditemukan tewas di dalam rumah di Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada pagi tadi. Satu orang selamat dan dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.

Pihak kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait penemuan sekeluarga yang meninggal itu. Polisi juga meminta keterangan sejumlah saksi untuk membuat terang kejadian tersebut.

(mea/imk)

  • Related Posts

    Pemkot Pekanbaru Gaet Unri Manfaatkan Danau Kampus untuk Atasi Banjir di 2 Kecamatan

    INFO NASIONAL – Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru menggandeng Universitas Riau (Unri) untuk mengatasi persoalan banjir di Kecamatan Binawidya dan Tuah Madani dengan memanfaatkan 10 danau yang berada di kawasan kampus…

    Upacara Kenaikan Pangkat: Polres Bogor Tanam Bibit Pohon, Wujud Empati Bencana

    Jakarta – Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto memimpin upacara laporan kenaikan pangkat anggota Polri dan PNS Polri di lingkungan Polres Bogor. Berbeda dari biasanya, upacara kali ini dibarengi dengan penanaman…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *