PT Transjakarta melakukan penyesuaian rute usai jalur yang dilalui armada layanan mengalami kendala pada Kamis pagi, 29 Januari 2026. Kepala Departemen Hubungan Masyarakat dan Corporate Social Responsibility Transjakarta, Ayu Wardhani, mengatakan penyesuaian rute dilakukan imbas banjir di sejumlah wilayah.
“28 rute dilakukan penyesuaian imbas genangan banjir,” kata Ayu melalui pesan WhatsApp, Kamis.
Dia menuturkan, rute yang mengalami penyesuaian antara lain Koridor 13, Rute 13B, L13E, dan JAK 107 untuk wilayah Petukangan – Kolong Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR).
Koridor 7, 9, 10, Rute 4K, 5C, 7D, 7P, 7W, 9C, dan JAK 22 untuk wilayah Cawang Sentral – Halim, serta Koridor 3, Rute 2A, 3E, dan 3F untuk wilayah Pulo Nangka (Arah Monumen Nasional).
Selain armada bus Transjakarta, Ayu mengatakan, penyesuaian juga dilakukan untuk layanan bus rapid transit (BRT), minitrans, dan mikrotrans yang terdampak langsung genangan. Berikut daftarnya:
Pengalihan Rute
-BRT 10 relasi PGC 2-Tj Priok
-Minitrans 1M relasi Blok M-Meruya
-Minitrans 3E relasi Sentraland Cengkareng-Puri Kembangan
-Mikrotrans JAK 02 relasi Kampung Melayu-Duren Sawit.
-Mikrotrans JAK 05 relasi Semper-Rorotan
-Mikrotrans JAK 08 relasi Roxy-Karet
-Mikrotrans JAK 100 relasi Pulogebang-Rumah Susun Pinus
-Mikrotrans JAK 102 relasi Blok M-Lebak Bulus
-Mikrotrans JAK 105 relasi Stasiun Tebet -Rumah Susun Cipinang
-Mikrotrans JAK 27 relasi Pulogebang-Rorotan
-Mikrotrans JAK 118 relasi Taman Papanggo-Kota Tua
-Mikrotrans JAK 30 relasi Meruya-Citraland
-Mikrotrans JAK 37 relasi Cililitan-Condet via Kayu Manis
-Mikrotrans JAK 39 relasi Kalimalang-Duren Sawit
-Mikrotrans JAK 50 relasi Kalideres-Puri Kembangan
-Mikrotrans JAK 53 relasi Grogol-Pos Pengumben via Slipi
-Mikrotrans JAK 56 relasi Grogol 2-Srengseng
-Mikrotrans JAK 58 relasi Cilincing-Rorotan
-Mikrotrans JAK 59 relasi Rawa Sengon-Pasar Inpres Vespa
-Mikrotrans JAK 71 relasi Kampung Rambutan-Pinang Ranti
-Mikrotrans JAK 86 relasi Terminal Rawamangun-Terminal Manggarai
-Mikrotrans JAK 89 relasi Terminal Tj. Priok-Taman Kota Intan
-Mikrotrans JAK 90 relasi Terminal Tj. Priok-Rumah Susun Kemayoran
Perpendekan Rute
-Mikrotrans JAK 22 relasi Dwikora-Penas Kalimalang
-Mikrotrans JAK 40 relasi Pulogebang-Pasar Modern
-Mikrotrans JAK 85 relasi Bintara-Cipinang Indah
Penghentian Operasi
-Mikrotrans JAK 112 relasi Terminal Tanah Merah-Pulogadung.






