Sosok Presiden RI Prabowo Subianto sebagai ‘cat lover’ tak pernah lepas dari perhatian publik. Di Indonesia, Prabowo memiliki kucing peliharaan kesayangannya bernama Bobby. Namun saat di Inggris, Prabowo ‘akrab’ dengan Larry the Cat.
Interaksi unik Prabowo dan Larry kembali jadi sorotan saat dirinya menemui Perdana Menteri (PM) Inggris Keir Starmer di Downing Street Nomor 10, London, Inggris. Kala itu, Larry sudah lebih dulu berada di gerbang seolah menyambut kedatangan Prabowo.
Larry the Cat menyambut kedatangan Presiden Prabowo di Downing Street London, Inggris. (Foto: Muchlis Jr – Biro Pers Sekretariat Presiden) Foto: Foto: Muchlis Jr – Biro Pers Sekretariat Presiden
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Momen Larry berada di tengah-tengah pertemuan Prabowo dan Starmer terjadi tepat saat Prabowo baru tiba di kantor PM Starmer, Selasa (20/1/2026). Saat itu Prabowo disambut Starmer di depan gerbang.
Saat keduanya tengah berbincang singkat di depan gerbang, terlihat Larry sedang berjalan seakan ikut gabung dalam pertemuan mereka. Larry yang berbulu kombinasi abu-abu dan putih itu tampak bebas berjalan berkeliling di Downing Street.
Starmer pun terlihat menunjuk-nunjuk Larry seakan sedang membicarakannya dengan Prabowo. Setelah itu, Prabowo dan Starmer memasuki white room untuk memulai rangkaian pertemuan.
Mengulang Momen Prabowo dan Larry
Ini bukan pertama kalinya Prabowo bertemu Larry. Momen Prabowo ‘salah fokus’ dengan kehadiran Larry saat berkunjung ke Downing Street juga pernah terjadi pada November 2024 lalu.
Momen pertemuan Prabowo dan Larry itu diunggah melalui instagram pribadi @prabowo. Dilihat detikcom, Prabowo tampak mengenakan coat dan syal berwarna biru gelap mengelus kepala dan perut Larry.
“Meeting Larry the cat at 10 Downing Street. London, United Kingdom (Bertemu Larry the cat di 10 Downing Street. London, Inggris),” tulis Prabowo, Jumat (22/11/2024).
Sosok Larry the Cat
Diketahui Larry merupakan kucing domestik yang awalnya diadopsi oleh staf Kantor Perdana Menteri sebagai peliharaan bagi keluarga PM David Cameron pada 2011. Pada 2016 di akhir masa pemerintahan PM Cameron, ia menyampaikan bahwa Larry merupakan ‘PNS’ sehingga tetap berada di Kantor Perdana Menteri hingga saat ini.
Berdasarkan catatan detikcom, kucing domestik bermotif abu-abu putih ini punya ‘jabatan khusus’ di rumah dinas PM Inggris yakni kepala pemburu tikus. Sekalipun PM Inggris silih berganti, Larry adalah penghuni permanen kawasan ini.
(fca/lir)






