Terjaring OTT KPK, Bupati Pati Sudewo Diperiksa 24 Jam di Polres Kudus

Jakarta

Bupati Pati Sudewo terjaring operasi tangkap tangan (OTT) KPK. Sudewo menjalani pemeriksaan di Polres Kudus selama 1×24 jam.

Dilansir detikJateng, Selasa (20/1/2026), Bupati Sudewo baru keluar dari Polres Kudus sekira jam 00.14 WIB. Sudewo tampak keluar mengenakan masker dan terlihat tertunduk.

Begitu keluar dari ruangan pemeriksaan, sudah ada mobil yang menunggu di pintu keluar. Kemudian Sudewo dengan pengamanan ketat dimasukkan dalam mobil berwarna hitam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Terlihat juga petugas membawa satu koper dibawa ke dalam mobil. Ada sekitar tiga unit mobil yang membawa rombongan Bupati Sudewo ini menuju Semarang.

Kapolres Kudus, AKBP Heru Dwi Purnomo, membenarkan bahwa KPK menggelar pemeriksaan di Polres Kudus. Ia juga mengonfirmasi bahwa yang diperiksa merupakan Bupati Pati Sudewo, yang terjaring OTT KPK.

“Bahwa benar hari ini dari tim KPK telah berkoordinasi dengan Polres Kudus untuk meminjam fasilitas ruang pemeriksaan dalam rangka pemeriksaan Bupati Pati, dan alhamdulillah sudah selesai,” kata Heru ditemui di Polres Kudus, Selasa (20/1/2026) dini hari tadi.

Simak selengkapnya di sini.

(fas/fas)

  • Related Posts

    Blak-blakan Noel: Akui Terima Rp 3 M hingga Satire Jadi Gembong

    Jakarta – Mantan Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker), Immanuel Ebenezer atau Noel, buka-bukaan terkait kasus pemerasan proses pengurusan sertifikasi K3 di Kemnaker yang menjeratnya. Noel mengaku menerima aliran dana Rp 3…

    Dalam Sehari, Wali Kota Madiun & Bupati Pati Kena OTT

    Jakarta – Dalam satu hari, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan dua operasi tangkap tangan (OTT) di dua lokasi berbeda. Dalam operasi kali ini, dua kepala daerah ikut terjaring. Wali Kota…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *