Ratusan Warga Jakut Mengungsi Akibat Banjir, Polda Metro Salurkan Makanan

Jakarta

Direktorat Samapta Polda Metro Jaya mendirikan dapur lapangan untuk membantu warga terdampak banjir di Cilincing, Jakarta Utara (Jakut). Total ada 350 orang warga yang mengungsi.

“Jumlah pengungsi di Rusunawa Semper sebanyak 350 jiwa,” kata Dirsamapta Polda Metro Jaya Kombes Wahyu Dwi Ariwibowo dalam keterangannya, Selasa (13/1/2026).

Personel yang bertugas menyiapkan makanan. Kemudian makanan tersebut dibagikan kepada warga terdampak.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Personel Sie Pammat menggelar fasilitas Randurlap untuk penyediaan konsumsi bagi warga terdampak. Menyiapkan bahan makanan, memasak, dan melakukan packing makanan. Adapun makanan yang disiapkan berupa nasi goreng dan martabak telur,” jelasnya.

Kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian Polri untuk masyarakat terdampak banjir. Masyarakat menyambut positif kegiatan yang dilakukan.

“Kegiatan berjalan lancar, bahan makanan diolah menjadi sajian siap saji dan didistribusikan kepada pengungsi,” imbuhnya.

(wnv/isa)

  • Related Posts

    ART Wanita di Kota Serang Ditusuk 2 Orang Tak Dikenal hingga Tewas

    Serang – Wanita berinisial QA (27), seorang asisten rumah tangga (ART), ditusuk oleh dua orang pria tak dikenal di Jalan KH Abdul Hadi, Lingkungan Kebon Jahe, Kelurahan Cipare, Kecamatan Serang,…

    Cerita Korban Tergiur Trading Kripto gegara Timothy Ronald Flexing Hidup Hedon

    Jakarta – Pelapor kasus dugaan penipuan trading kripto yang menyeret nama influencer Timothy Ronald bercerita awal mula dia bermain kripto hingga rugi Rp 3 miliar. Pelapor bernama Younger bercerita dia…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *