
Sejumlah tanda peringatan kesehatan usus yang buruk
- Minggu, 11 Mei 2025 20:58 WIB
- waktu baca 2 menit

Jakarta (ANTARA) – Kesehatan usus yang buruk dapat menjadi pemicu yang mengganggu sistem tubuh.
Melansir laman Hindustan Times, pada Minggu, seorang ahli jantung yang berspesialisasi dalam pembalikan diabetes dan penyakit kardio-metabolik, Dr Alok Chopra menyampaikan tanda-tanda peringatan kesehatan usus yang buruk yang tidak boleh diabaikan.
“'Usus adalah otak kedua'. Namun, itu sudah ketinggalan zaman. Saat ini, usus adalah otak pertama. Dan otak kecil Anda itu hanya berusaha untuk mengimbangi,” katanya.
Baca juga: Paparan bakteri usus sejak kecil picu kanker kolorektal saat dewasa
Baca juga: Daging merah dan minuman bersoda dapat bertahan di usus berhari-hari
Ia menjelaskan tanda kesehatan usus yang buruk salah satunya mengalami kembung dan gangguan pencernaan yang terus-menerus.
“Jika selalu merasa kembung atau mengalami ketidaknyamanan pencernaan apa pun yang dimakan, usus Anda mungkin tidak memecah makanan secara efisien,” jelasnya.
Hal ini dapat menandakan ketidakseimbangan bakteri usus atau kekurangan enzim pencernaan.
Tanda indikasi kesehatan usus yang buruk juga mengalami kelelahan kronis dan pikiran kabur, lantaran disebabkan oleh penyerapan nutrisi yang buruk dan peradangan yang disebabkan oleh usus yang tidak sehat.
Baca juga: Menyiasati pola makan dan kesehatan usus bantu percepat penyembuhan
Sering menginginkan gula juga menjadi tanda peringatan, menurut Dr Chopra bakteri usus dapat memengaruhi keinginan makan.
“Ketidakseimbangan bakteri jahat dapat membuat Anda menginginkan lebih banyak gula dan makanan olahan, sehingga menciptakan siklus makan yang tidak sehat,” ucapnya.
Menurut dia, masalah kulit seperti jerawat, eksim, atau ruam sebenarnya berasal dari usus yang juga menjadi tanda. Kondisi ini sering dikaitkan dengan disbiosis usus dan sindrom usus bocor.
Lebih lanjut, ia memperingatkan, seraya menyoroti peran penting usus dalam fungsi kekebalan tubuh. Sebab, kekebalan tubuh yang lemah juga dapat mengindikasikan kesehatan usus yang buruk.
“Jika Anda sering jatuh sakit, masuk angin, atau menderita alergi, kesehatan usus yang buruk bisa menjadi penyebabnya,” katanya.
Baca juga: Tiga jenis serat yang mendukung kesehatan usus
Baca juga: Dokter ungkap kesehatan usus mempengaruhi kondisi kulit
Penerjemah: Sri Dewi Larasati
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2025
Komentar
Berita Terkait
Tiga jenis serat yang mendukung kesehatan usus
- 20 Maret 2025
Jenis makanan yang bantu kesehatan usus saat mengonsumsi antibiotik
- 16 Februari 2025
Dokter ungkap kesehatan usus mempengaruhi kondisi kulit
- 5 Februari 2025
Jaga kesehatan usus agar kulit tetap sehat
- 19 Oktober 2024
Rekomendasi lain
Lirik “Bintang di Surga” Noah
- 29 Agustus 2024
10 sungai terpanjang di dunia, sebagai keajaiban alam
- 21 September 2024
5 cara cek nomor IMEI Xiaomi untuk memastikan keasliannya
- 8 Agustus 2024
Benarkah ASN masuk kantor hanya 3 hari? Ini penjelasannya
- 12 Februari 2025
Apakah menonton film porno termasuk zina dalam Islam?
- 15 September 2024
Ramalan zodiak Desember 2024, keberuntungan menanti di akhir tahun
- 30 November 2024
Penjelasan tentang masa tenggang pada Kartu
- 17 Juli 2024