Berita politik sepekan, kunjungan Sekjen PKV hingga Panja RUU TNI

Berita politik sepekan, kunjungan Sekjen PKV hingga Panja RUU TNI

  • Minggu, 16 Maret 2025 07:36 WIB
  • waktu baca 2 menit
Berita politik sepekan, kunjungan Sekjen PKV hingga Panja RUU TNI
Arsip foto – Presiden Prabowo Subianto (kiri) dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Komunis Vietnam (PKV) To Lam memeriksa pasukan saat kunjungan kenegaraan di Istana Kepresidenan Jakarta, Jakarta, Senin (10/3/2025). Kunjungan kenegaraan To Lam ke Indonesia tersebut menandai 70 tahun hubungan bilateral Indonesia dan Vietnam. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/sgd/tom.

Jakarta (ANTARA) – Selama sepekan (10-15 Maret), berbagai peristiwa politik telah diberitakan Kantor Berita ANTARA mulai dari Presiden RI Prabowo Subianto menerima kunjungan Sekretaris Jenderal Partai Komunis Vietnam (PKV) di Istana hingga Panitia Kerja Rancangan Undang-Undang Tentara Nasional Indonesia (RUU TNI) merampungkan 40 persen pembahasan Daftar Inventarisasi Masalah (DIM).

Berikut ini lima berita politik menarik pilihan ANTARA.

1. Presiden Prabowo terima kunjungan Sekjen PKV To Lam di Istana Merdeka

Presiden RI Prabowo Subianto menerima kunjungan kenegaraan resmi dari Sekretaris Jenderal Partai Komunis Vietnam (PKV) To Lam di Istana Merdeka, Jakarta, Senin.

Sekjen PKV To Lam dan rombongan tiba di Istana Merdeka, Jakarta, sekitar pukul 16.45 WIB.

Selengkapnya baca di sini.

2. Presiden imbau perusahaan transportasi daring beri mitra pengemudi THR

Presiden Prabowo Subianto mengimbau perusahaan transportasi berbasis aplikasi memberikan tunjangan hari raya (THR) kepada mitra pengemudinya dalam bentuk uang tunai pada Idul Fitri 2025.

Presiden mengatakan para pengemudi dan kurir daring atau online memberikan kontribusi penting dalam mendukung layanan transportasi dan logistik di Indonesia.

Selengkapnya baca di sini.

3. Menko Polkam sebut kenaikan pangkat Seskab Teddy Indra sesuai prosedur

Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan Budi Gunawan mengatakan pemberian kenaikan pangkat kepada Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya dari mayor menjadi letnan kolonel telah sesuai prosedur yang diatur TNI.

“Saya sampaikan bahwa kenaikan pangkat Sekretaris Kabinet Saudara Letnan Kolonel Infanteri Teddy Indra Wijaya ini telah melalui mekanisme yang berlaku di TNI. Tidak ada yang menyalahi,” kata Budi Gunawan saat jumpa pers di Kantor Kemenko Polkam, Jakarta Pusat, Kamis.

Selengkapnya baca di sini.

4. Panja DPR dan pemerintah rampungkan pembahasan 40 persen DIM RUU TNI

Panitia Kerja Rancangan Undang-Undang Tentara Nasional Indonesia (RUU TNI) meliputi Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat dan pemerintah telah merampungkan pembahasan 40 persen dari 92 Daftar Inventarisasi Masalah atau DIM RUU TNI.

Anggota Komisi I DPR RI TB Hasanuddin mengatakan pembahasan RUU TNI telah dilakukan sejak Jumat (14/3) hingga saat ini dan masih akan berlangsung hingga Minggu (16/5).

Selengkapnya baca di sini.

5. Dasco: Pekan depan pemerintah akan putuskan soal pengangkatan CPNS

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengatakan bahwa paling lambat pekan depan pemerintah akan menyampaikan keputusan tentang percepatan pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

“Kita akan mendengarkan hasilnya mungkin paling lambat minggu depan,” kata Dasco setelah kunjungan kerja ke Pasar Kramat Jati, Jakarta, Jumat.

Selengkapnya baca di sini.

Pewarta: Melalusa Susthira Khalida
Editor: Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2025

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Rumor isyaratkan “mode desktop” pada iPhone

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Rumor isyaratkan “mode desktop” pada iPhone Kamis, 1 Mei 2025 19:53 WIB waktu baca 1 menit iPhone 16…

    Realisasi investasi Jakarta triwulan I 2025 tertinggi se-Indonesia

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Realisasi investasi Jakarta triwulan I 2025 tertinggi se-Indonesia Kamis, 1 Mei 2025 19:51 WIB waktu baca 2 menit…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *