BPBD: Enam pohon tumbang akibat hujan disertai angin kencang di Jakarta

BPBD: Enam pohon tumbang akibat hujan disertai angin kencang di Jakarta

  • Kamis, 9 Januari 2025 05:59 WIB
BPBD: Enam pohon tumbang akibat hujan disertai angin kencang di Jakarta
Petugas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu mengevakuasi pohon tumbang di kawasan Koja Jakarta Utara pada Kamis dini hari. (ANTARA/HO Gulkarmat Jakut dan Kepulauan Seribu)

Jakarta (ANTARA) – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat enam batang pohon tumbang akibat hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di daerah itu sejak Rabu malam.

“Tidak ada korban akibat pohon tumbang tersebut,” kata Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Mohamad Yohan di Jakarta, Kamis

Ia mengatakan pohon tumbang itu terjadi di Jakarta Pusat dengan dua pohon tumbang, Jakarta Timur juga ada dua pohon tumbang dan dua pohon tumbang di Jakarta Utara.

“Pohon tumbang itu menimpa sebuah rumah dan juga kabel PLN,” kata dia

Ia mengatakan petugas gabungan sudah melakukan evakuasi terhadap pohon tumbang sehingga tidak mengganggu kenyamanan warga.

Sementara Kasiops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu Gatot Sulaeman mengatakan satu pohon tumbang di Jakarta Utara terjadi di Jalan Toar Tugu Utara Koja sekitar pulul 00.36 WIB

“Pohon tumbang ini setinggi enam meter dan diameter 40 centimeter,” kata dia.

Pihaknya menurunkan satu unit mobil penolong dan tiga personel yang mengevakuasi pohon tersebut.

“Pukul 02.09 WIB pohon sudah kami evakuasi,” kata dia.

Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2025

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Komisi IV DPR bentuk Panja pengawasan distribusi pupuk bersubsidi

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Komisi IV DPR bentuk Panja pengawasan distribusi pupuk bersubsidi Kamis, 1 Mei 2025 16:49 WIB waktu baca 2…

    DFSK dan Seres hadirkan diskusi pentingnya EV bagi pelaku usaha

    Jakarta (ANTARA) – PT Sokonindo Automobile yang merupakan distributor resmi dari jenama DFSK dan Seres menggelar kegiatan diskusi yang bertajuk “Manfaat Mobil Listrik untuk Bisnis” bersama dengan Helmy Yahya pada…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *