Siapa Wamenkeu Pengganti Tommy yang Bakal Dampingi Purbaya?

Jakarta

Thomas atau Tommy Djiwandono telah disahkan jadi Deputi Bank Indonesia (BI) di rapat paripurna DPR. Lantas siapa Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) pengganti Tommy?

Terkait posisi Wamankeu yang kosong ini nantinya akan dibahas lebih lanjut oleh Presiden Prabowo Subianto. Mensesneg Prasetyo Hadi mengatakan Prabowo akan meminta pendapat Purbaya terkait kekosongan posisi tersebut.

“Bapak Presiden pasti akan melakukan, apa namanya, semacam kajian dan meminta pendapat tentunya dengan Menteri Keuangan mengenai pengisian kembali jabatan Wamenkeu yang tadinya diisi oleh Pak Thomas Djiwandono, yang sekarang akan bertugas di Bank Indonesia,” kata Mensesneg Prasetyo Hadi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (28/1/2026).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Prasetyo menyebut pelantikan Wamenkeu baru belum terjadwal sampai saat ini. Menurutnya, pengisian jabatan Tommy di kursi Deputi Gubernur BI masih dalam proses.

“Belum, belum. Kan belum selesai proses, proses Deputi apa, Gubernur BI-nya kan belum selesai,” katanya.

Terpisah, Purbaya mendengar Prabowo Subianto akan melantik Wamenkeu pengganti Tommy pada Februari. Saat ditanya apakah pelantikan Wamenkeu dibarengi dengan reshuffle kabinet, Purbaya tak tahu-menahu.

“Saya denger Februari-lah,” kata Purbaya.

Diketahui Tommy merupakan salah satu dari tiga kandidat yang dicalonkan menjadi Deputi BI, dua lainnya yakni Solikin M. Juhro dan Dicky Kartikoyono. Usai fit and proper test, Tommy terpilih menjadi Deputi BI, Senin (26/1). Pada rapat paripurna, Selasa (27/1), Tommy disahkan menjadi Deputi BI.

Calon Kuat Wamankeu

Posisi Tommy jadi Deputi BI ini menggantikan Juda Agung. Seiring terpilihnya Tommy, beredar isu adanya tukar guling jabatan yang berarti Juda Agung akan mengisi posisi Wamenkeu.

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa isu tukar guling jabatan tersebut. Ia bahkan menyebut, Agung merupakan calon terkuat untuk menjadi Wamenkeu.

“Sudah, yang bocoran itu (betul pak?) kelihatannya, kelihatannya sih kan saya sudah ketemu dengan beliau (Juda) dan kelihatannya sih itu calon, salah satu calon yang kuat ya,” katanya saat ditemui di Thamrin Nine Ballroom, Jakarta Pusat, dilansir detikfinance, Selasa (27/1/2026).

(eva/maa)

  • Related Posts

    Perkara Ikuti Tren Bikin Aturan Gratifikasi Diubah KPK

    Jakarta – KPK mengubah peraturan KPK terkait gratifikasi. KPK menyatakan perubahan ini sesuai dengan tren saat ini. Informasi perubahan terbaru peraturan KPK mengenai gratifikasi ini disampaikan melalui media sosial Instagram…

    Aturan Batas Besaran Gratifikasi Diubah, KPK Beberkan Alasannya

    Jakarta – KPK menjelaskan alasan perubahan peraturan mengenai gratifikasi yang tertuang pada Peraturan Komisi Pemberantasan Korupsi Nomor 1 Tahun 2026. Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo, mengatakan perubahan nominal pelaporan gratifikasi…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *