Jakarta –
Hujan deras mengguyur Jakarta dan sekitarnya pagi ini. Hujan menyebabkan banjir di beberapa titik, salah satunya di Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur.
Informasi disampaikan akun X TMC Polda Metro Jaya, Kamis (22/1/2026) pukul 07.20 WIB. Genangan air terdapat di Jalan DI Panjaitan depan Wika arah Kebon Nanas, Jakarta Timur.
“Saat ini lajur kanan masih bisa dilintasi,” tulis TMC Polda Metro Jaya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
TMC mengimbau para pengendara untuk berhati-hati dan mencari jalur alternatif untuk menghindari kemacetan.
Dalam video yang diunggah TMC Polda Metro Jaya, petugas melaporkan bahwa imbas banjir tersebut kendaraan hanya bisa melintas di jalur sebelah kanan.
Petugas juga melaporkan adanya beberapa pengendara yang melawan arah imbas banjir tersebut. Petugas saat ini di lokasi melakukan pengaturan lalu lintas.
“Yang bisa dilalui jalur sebelah kanan. Sebagian ada yang lawan arus dikit,” pungkasnya.
Saksikan Live DetikPagi:
(mea/yld)





