Video Call Terakhir Pramugari Pesawat ATR 42-500 Sebelum Jatuh di Sulsel

Jakarta

Florencia Lolita Wibisono atau Olen (32), pramugari Pesawat ATR 42-500 yang jatuh di Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan (Sulsel), ternyata sempat menghubungi ibunya melalui video call. Olen sempat meminta doa dari keluarga sebelum terbang.

Pesawat ATR 42-500 sempat hilang kontak saat penerbangan dari Yogyakarta menuju Makassar pada Sabtu (17/1/2026). Belakangan, pesawat yang ditumpangi 7 kru dan 3 penumpang itu jatuh di Gunung Bulusaraung, Pangkep pada Minggu (18/1).

Tante Olen, Suly Mandang mengaku keluarga mendapat informasi pesawat jatuh pada Sabtu (17/1). Keluarga kemudian bertolak ke Makassar untuk menjalani pemeriksaan antemortem terkait peristiwa itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Kemarin dapat info pesawat yang dinaiki Olen bahwa hilang. Kakaknya yang menghubungi kami bahwa Olen di pesawat itu,” kata Suly, dilansir detikSulsel, Senin (19/1).

Suly menjelaskan bahwa keponakannya itu sempat menghubungi keluarga pada Jumat (16/1). Selain menanyakan kabar keluarga, Olen juga memohon doa dari orang tuanya.

“Terakhir dia video call baru sekarang lihatin mamanya terus. Sebelum dia (Olen) berangkat dari Jogjakarta ke Makassar itu memberi tahu bahwa akan melakukan perjalanan dinas di situ,” ungkapnya.

Dia menyebut Florencia memang kerap menghubungi orang tuanya ketika ada waktu luang. Komunikasi itu intens sejak ibu Olen baru keluar dari rumah sakit.

Simak selengkapnya di sini.

(yld/idh)

  • Related Posts

    DPR Tegaskan Revisi UU Pemilu Tidak Ada Pilpres oleh MPR

    Jakarta – Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad bersama pimpinan Komisi II DPR dan pemerintah melakukan pertemuan terbatas. Hasil pertemuan mempertegas revisi UU Pemilu tak termasuk pembahasan pemilihan Presiden dan…

    Profil Noe Letto yang Jadi Tenaga Ahli Dewan Pertahanan

    SABRANG Mowo Damar Panuluh alias Noe, vokalis grup band Letto, diangkat sebagai Tenaga Ahli Dewan Pertahanan Nasional atau DPN. Kepala Biro Informasi Pertahanan Sekretariat Jenderal Kementerian Pertahanan, Brigadir Jenderal Rico…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *