Jalur Rel Tergenang di Stasiun Angke-Kampung Bandan, Perjalanan KRL Terganggu

Jakarta

Perjalanan KRL rute Stasiun Angke-Kampung Bandan tergenang banjir akibat hujan yang terjadi pada Senin pagi. Akibatnya perjalanan KRL lintas tersebut terganggu.

“Terdapat genangan air pada jalur KA di Stasiun Angke-Kampung Bandan dampak hujan lebat, perjalanan Commuter Line di lokasi saat ini belum dapat dilalui,” kata KAI Commuter melalui akun X resminya, Senin (12/1/2026).

Perjalanan KRL di sekitar Stasiun Angke-Kampung Bandan belum dapat dilintasi. KAI Commuter meminta maaf atas ketidaknyamanan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

KAI Commuter mengatakan saat ini rute KRL lintas Cikarang belum dapat melintas di jalur tersebut. Petugas menyiapkan rekayasa operasional.

“Perjalanan Commuter Line Cikarang belum bisa melintas jalur tersebut. Perjalanan Commuter Line Cikarang hanya sampai Stasiun Kampung Bandan dan Stasiun Angke untuk kembali ke Bekasi/Cikarang via Pasar Senen atau Manggarai,” katanya.

Selain itu perjalanan KRL di antara Stasiun Tanjung Priok-Kampung Bandan juga mengalami gangguan akibat adanya pohon tumbang di sekitar lokasi. Saat ini petugas masih melakukan evakuasi.

“Adanya Pohon Tumbang di antara Stasiun Tanjung Priok-Kampung Bandan, saat ini dalam proses evakuasi. Perjalanan Commuter Line di lokasi menunggu aman untuk melintas,” kata KAI Commuter.

(yld/imk)

  • Related Posts

    Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat Hari Ini di Kalsel

    PRESIDEN Prabowo Subianto meresmikan 166 Sekolah Rakyat yang tersebar di 34 provinsi, pada Senin, 12 Januari 2026. Prabowo akan meresmikan Sekolah Rakyat di Balai Besar Pendidikan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS),…

    Jalan di Kawasan Bandara Soekarno-Hatta Tergenang, Lalin Macet

    Tangerang – Ruas jalan di kawasan Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) tergenang banjir usai diguyur hujan deras. Lalu lintas dari dan mengarah ke Bandara Soetta macet siang ini. Kasat Lantas Polresta Bandara…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *