Megawati Minta Kader Bantu Pemulihan Pascabencana Sumatera

KETUA Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menginstruksikan seluruh kader membantu pemulihan pascabencana Sumatera. Dia memperkirakan pemulihan membutuhkan waktu lebih dari satu tahun.

Scroll ke bawah untuk melanjutkan membaca

“Membangun kembali satu tahun tidak bisa. Apakah bisa diam saja. Mereka itu saudara-saudara kita. Jangan ragu menolong sesama. Buktikan kalian orang PDIP. Mau? Buktikan,” kata Megawati dalam Rakernas I Tahun 2026 di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta Utara, Sabtu, 10 Januari 2026 berdasarkan keterangan resmi PDI Perjuangan. 

Megawati memint kader PDIP intens turun untuk membantu korban bencana. Apalagi selama ini Megawati melalui Badan Penanggulangan Bencana telah terjun langsung dan memberikan bantuan kemanusiaan di daerah bencana. 

“Pergi ke sana lihat keadaan di sana kalau merasa sebangsa dan setanah air untuk bergotong royong,” ajak Megawati.

Sebelumnya, pemandu acara saat memulai acara meminta semua peserta untuk berdiri dan bersiap untuk hening cipta. Megawati dan semua yang hadir menundukkan kepala untuk mengheningkan cipta bagi korban bencana alam di Sumatra belum lama ini.

PDI Perjuangan menggelar rakernas sejak Sabtu, 10 Januari 2026 hingga Senin, 12 Januari 2026. Kertua DPP PDI Perjuangan Ganjar Pranowo mengatakan kader akan membahas berbagai isu nasional dalam rakernas di Ancol, Jakarta Utara, pada 10-12 Januari 2026. Salah satunya kebebasan masyarakat dan media dalam mengutarakan pendapat. 

“Kalau hari ini banyak orang mengeluhkan, kami dengarkan suara masyarakat mereka mengeluhkan. Kok saya tidak merasa bebas lagi berbicara, media tidak bisa lagi bebas berbicara,” kata dia di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu, 10 Januari 2026.

Selain soal kebebasan berpendapat, kader akan membahas isu kepala daerah dipilih DPRD. Kader juga akan membahas isu internasional. 

“Kalau melihat geopolitiknya sekarang berubah, maka nilai-nilai sekarang dituntut betul untuk bisa dibuktikan dalam bentuk kebijakan publik. Dalam konteks politik luar negeri kita, kita tidak boleh diam pada soal seperti ini,” kata dia. 

Menurut dia, perubahan situasi global ikut berpengaruh terhadap isu nasional. Pemerintah Indonesia karena itu harus menyiapkan diri. “Negara mesti menyiapkan diri,” kata dia. 

Kader juga akan membahas mengenai isu lingkungan. Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri sudah menginstruksikan kader legislatif, yudikatif, dan eksekutif menjaga lingkungan di daerahnya. 

Adapun rakernas bakal dihadiri pengurus pusat, pengurus daerah partai tingkat provinsi hingga kabupaten/kota, anggota DPR Fraksi PDIP, anggota DPRD provinsi hingga kabupaten/kota, serta kepala daerah/wakil kepala daerah PDIP. Rakernas ini menindaklanjuti hasil Kongres ke-VI PDIP yang dilaksanakan Agustus 2025 lalu di Bali.

  • Related Posts

    Kata Purbaya Tak Akan Tinggalkan Pejabat Pajak Kena OTT KPK Sendirian

    Jakarta – KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap pejabat Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jakarta Utara (Jakut) terkait dugaan suap pengurangan nilai pajak. Kantor Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya…

    Tawar Menawar Perusahaan-Pejabat KPP Jakut hingga Pajak Bocor Rp 60 M

    Jakarta – KPK menetapkan 5 orang tersangka terkait kasus suap pengurangan nilai pajak pada Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Jakarta Utara, Direktorat Jenderal Pajak (DJP), Kementerian Keuangan. KPK menyebut dugaan…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *