
LKN DPP PKB rekrut mantan Ketua BEM jadi instruktur kaderisasi
- Kamis, 17 Juli 2025 00:11 WIB
- waktu baca 2 menit

Jakarta (ANTARA) – Lembaga Kaderisasi Nasional Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (LKN DPP PKB) merekrut sejumlah mantan ketua badan eksekutif mahasiswa untuk menjadi instruktur kaderisasi.
Bendahara LKN DPP PKB Kaisar Abu Hanifah menjelaskan bahwa perekrutan tersebut bertujuan untuk mendorong partisipasi politik dan kaderisasi PKB di ranah anak muda, terutama generasi Z.
“Sebab kaderisasi politik adalah salah satu jawaban strategis untuk menjadi penuntun arah dan penjaga kesadaran publik,” ujar Kaisar dalam keterangannya di Jakarta, Rabu.
Lebih lanjut dia mengatakan bahwa para mantan ketua BEM yang menjadi instruktur kaderisasi tersebut adalah mantan Presiden DEMA UIN Sunan Kalijaga Abdul Khalid Boyan, Kaisar Abu Hanifah, dan Syaefuddin Ahrom Al-Ayubbi.
Kemudian mantan Ketua BEM UGM Gielbran Muhammad Nur, mantan Ketua BEM Unpad Riezal Ilham Pratama, dan mantan Ketua BEM di salah satu universitas atas nama Abbas Firdaus Basuni.
Perekrutan tersebut merupakan agenda lanjutan usai Ketua DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin melantik LKN DPP PKB pada Senin (14/7).
Pada saat itu, Cak Imin mengatakan pembentukan dan pelantikan LKN DPP PKB bukan sebatas kado hari lahir ke-27 partai, melainkan untuk persiapan menghadapi tahun politik 2029.
Baca juga: Lantik pengurus Lembaga Kaderisasi Nasional, Cak Imin: Rebut kemenangan 2029
Baca juga: PKB usul pendidikan lingkungan masuk kurikulum pra Sekolah Dasar
Pewarta: Rio Feisal
Editor: Riza Mulyadi
Copyright © ANTARA 2025
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.
Komentar
Berita Terkait
PKB respons penghapusan lagu Sukatani: Kritik dalam seni itu wajar
- 20 Februari 2025
Rekomendasi lain
Lirik lagu nostalgia Koes Plus – “Kembali ke Jakarta”
- 16 Agustus 2024
Zodiak para presiden Indonesia
- 16 Agustus 2024
Cara bayar tagihan Pegadaian secara online dan via ATM
- 2 Agustus 2024
Cara Live TikTok bagi pemula
- 10 April 2025
Segini besaran dana untuk siswa penerima PIP Desember 2024
- 4 Desember 2024