PSSI targetkan hasil maksimal di putaran keempat

Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI targetkan hasil maksimal di putaran keempat

  • Sabtu, 5 Juli 2025 01:02 WIB
  • waktu baca 2 menit
PSSI targetkan hasil maksimal di putaran keempat
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (ketiga dari kiri), memberi sambutan pada jumpa pers Piala Presiden 2025 di Jakarta, Jumat (4/7/2025). (ANTARA/Rauf Adipati)

Jakarta (ANTARA) – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyatakan bahwa pihaknya menargetkan hasil maksimal pada putaran keempat kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, meski mengakui bahwa faktor menjadi tuan rumah akan sangat menguntungkan tim kontestan.

“Kami berusaha (raih hasil maksimal-red). Kita bermain di (Arab) Saudi dan Qatar (tuan rumah putaran keempat-red). Statement saya, pasti tuan rumah menguntungkan,” kata Erick di Jakarta, Jumat.

Dua negara Asia Barat, yakni Arab Saudi dan Qatar, resmi ditunjuk oleh AFC untuk menjadi tuan rumah pertandingan-pertandingan putaran keempat kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung pada Oktober 2025.

Baca juga: Soal Piala Indonesia, PSSI serahkan kepada PT LIB dan klub

Penunjukan Arab Saudi dan Qatar sebagai tuan rumah sempat memicu protes dari tim-tim kontestan lainnya. Namun, Erick meminta agar keputusan AFC itu dihormati dan memilih mengalihkan fokus kepada persiapan timnas saat merespons keputusan tersebut.

Sebagai persiapan, timnas Indonesia akan memainkan pertandingan uji coba melawan Kuwait dan Lebanon pada September 2025.

Kali ini, Erick pun kembali menegaskan bahwa masih ada beberapa jalur agar timnas Indonesia dapat tampil di Piala Dunia 2026.

“Babak menuju Piala Dunia itu, ada putaran keempat, putaran kelima, dan play-off seterusnya. Kita pernah menjalani hal yang sama ketika kita mencoba lolos ke Olimpiade. Ketika kita play-off melawan Guinea waktu itu, main di Perancis. Yang penting kita jangan jadi bangsa yang menyerah sebelum berjuang. Untuk itu, persiapannya harus baik,” kata pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu.

Baca juga: Erick: Naturalisasi Mauro Zijlstra sedang diproses di Kemenpora

Menanggapi kemungkinan pelatih tim nasional Indonesia, Patrick Kluivert, tidak memenuhi target meloloskan timnas ke Piala Dunia 2026, Erick menekankan pentingnya kesabaran dalam membangun sepak bola nasional. Ia mengajak publik untuk tidak buru-buru menghakimi.

“Kan, semua usaha. Sama (seperti) coach Mochi (pelatih timnas putri Indonesia Satoru Mochizuki-red) berusaha. Kita mempersiapkan para pemain muda kemarin dengan beberapa pemain diaspora yang U-19. Dan pemain yang berikutnya akan bergabung usia U-23 itu buat tahun depan,” kata Erick.

Dia menegaskan, membangun sepak bola nasional butuh kesabaran, seperti halnya ketika PSSI memberikan kesempatan selama lima tahun untuk pelatih timnas Indonesia sebelumnya, Shin Tae-yong.

Coach Patrick (Kluivert) ada kontrak dua tahun. Ya, kita tunggu. Coach Mochi juga ada kontrak dua tahun, kita tunggu. Semua tidak usah kesusu (terburu-buru-red),” tutur Erick.

Baca juga: Erick tidak keberatan dengan penolakan AFF terhadap keputusan LIB

Baca juga: Kementerian PU godok pembangunan stadion berstandar FIFA di Depok

Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Michael Teguh Adiputra Siahaan
Copyright © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Wapres inspeksi harga kebutuhan pokok di Pasar Dauh Pala Tabanan, Bali

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Wapres inspeksi harga kebutuhan pokok di Pasar Dauh Pala Tabanan, Bali Sabtu, 5 Juli 2025 10:20 WIB Wakil…

    Keadaan darurat diumumkan usai kebakaran hutan dahsyat di Kreta timur

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Keadaan darurat diumumkan usai kebakaran hutan dahsyat di Kreta timur Sabtu, 5 Juli 2025 10:17 WIB waktu baca…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *