Tim SAR gabungan evakuasi penumpang kapal tenggelam di Labuan Bajo

featured image

Anggota bersama Basarnas sudah di lokasi dan sedang melakukan evakuasi

Manggarai Barat, NTT (Redaksi Pos) – Tim SAR gabungan mengevakuasi para penumpang selamat dari kapal wisata Tiana yang tenggelam di Perairan Batu Tiga, Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Sabtu.

“Anggota bersama Basarnas sudah di lokasi dan sedang melakukan evakuasi,” kata Kasat Polairud Polres Manggarai Barat AKP I Wayan Merta di Dermaga Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT, Sabtu sore.

Dia mengatakan saat ini tim Basarnas bersama anggota Polairud Polres Manggarai Barat yang tergabung dalam Tim SAR Gabungan sedang melakukan evakuasi penumpang di lokasi kejadian.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, kapal tersebut membawa 15 penumpang. Video kapal tenggelam pun tersebar luas di sosial media.

Dalam video berdurasi 21 detik itu, tampak kapal tersebut terbalik dan barang-barang kapal tersebut berhamburan di laut, Sabtu sore.

Beberapa sampan kecil terlihat membantu proses evakuasi kapal Tiana.

Baca juga: Wisatawan korban kapal tenggelam Labuan Bajo dijamin Jasa Raharja Baca juga: Tim SAR gabungan berhasil evakuasi korban kapal tenggelam Labuan Bajo

Selanjutnya terdengar sebuah suara dari perekam video mengatakan bahwa keadaan tersebut darurat.

“Emergency kapal Tiana tenggelam di Perairan Batu Tiga,” kata suara tersebut.

Saat ini anggota Polres Manggarai Barat bersama Kantor Kesehatan Pelabuhan Labuan Bajo sedang menanti kedatangan penumpang di Dermaga Labuan Bajo.

Belum diketahui penyebab dan waktu pasti kejadian kapal tenggelam tersebut.

Baca juga: Dua wisatawan meninggal akibat kapal tenggelam di Labuan Bajo Baca juga: Kapal wisata dengan delapan penumpang tenggelam di Labuan Bajo

Pewarta: Fransiska Mariana Nuka

Editor: Agus Salim

COPYRIGHT © Redaksi Pos 2023

  • Redaksi Pos

    Related Posts

    Update Banjir Jakarta: 36 RT-27 Jalan Terendam, 43 Orang Mengungsi

    Jakarta – Hujan deras melanda wilayah DKI Jakarta sejak semalam sehingga menyebabkan banjir. BPBD DKI Jakarta mencatat banjir terjadi di 36 rukun tetangga (RT) dan 27 ruas jalan di Ibu…

    Update Banjir Jakarta: 3 RT Masih Terendam, 1.685 Orang Mengungsi

    Jakarta – Sebanyak 3 wilayah rukun tetangga (RT) di Jakarta masih dilanda banjir hingga petang ini akibat curah hujan tinggi sejak kemarin. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta juga…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *